October 25, 2024
PENDIDIKAN

Strategi Pemertahanan Biro Perjalanan Wisata di Era Persaingan Bisnis Online Antarkan Paul Edmundus Tallo Raih Gelar Doktor

LITERASIPOST.COM, DENPASAR | Fakultas Pariwisata Universitas Udayana kembali melahirkan Doktor Pariwisata baru yang ke-83 ditandai dengan tuntasnya Sidang Ujian Terbuka Promosi Doktor Promovendus Paul Edmundus Tallo yang digelar secara tatap muka di Ruang Sidang Lantai 3, Gedung Pascasarjana Kampus Unud Sudirman,Kota Denpasar, Selasa (14/6/2022)

Sidang dipimpin langsung oleh Dekan Fakultas Pariwisata Unud Dr. I Wayan Suardana,SST. Par, M.Par. Di hadapan dewan penguji, Promovendus mempertahankan disertasinya yang berjudul Strategi Pemertahanan Biro Perjalanan Wisata Anggota Asita Bali Di Era Persaingan Bisnis Dalam Jaringan (Online Business). 

BACA JUGA :  Tujuh Langkah Strategis Dorong Ekonomi dan Pariwisata Balinusra yang Inklusif

Berdasarkan hasil analisis, Paul menyimpulkan bahwa faktor-faktor yang menyebabkan banyak biro perjalanan wisata anggota Asita Bali tidak aktif yang paling berpengaruh adalah motivasi, inovasi, regulasi, akses, dan ICT. Peran pemerintah untuk mempertahankan biro perjalanan wisata anggota ASITA Bali memiliki pengaruh kecil didalam keberlanjutan hidup biro perjalanan wisata anggota ASITA Bali. Dalam konteks strategi pemertahanan biro perjalanan wisata Asita Bali dalam era online travel business ini dirumuskan melalui Model Hybrid, Business as usual, dan Collaboration.

Kesan luar biasa dari Bapak Dr. Paul, adalah semangat belajarnya sungguh mengagumkan.  Di umur beliau yang tidak lagi muda, karena sudah lewat 70an tahun. Kegigihannya untuk menempuh pendididikan, layak dijadikan contoh.

BACA JUGA :  Tarif PPh Final Jasa Konstruksi Turun

Dengan semangat Dr. Paul diharapkan menjadi inspirasi untuk kita bersama. Belajar tidak pernah berhenti, yang mesti dilakoni sepanjang hayat. (igp/r)

Sumber: http://www.unud.ac.id

Related Posts