October 25, 2024
HUKUM & KRIMINAL

Kejari Badung Teken Nota Kesepahaman dengan Pegadaian

LITERASIPOST.COM, BADUNG | Kejaksaan Negeri (Kejari) Badung dan PT Pegadaian Area Denpasar 1 melakukan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama tentang Kerja Sama dan Koordinasi Dalam Rangka Mendukung Pelaksanaan Tugas dan Fungsi yang berlaku selama 1 tahun bertempat di Aula Kantor Kejari – Mengwi, Selasa (11/4/2023). Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama ini dihadiri langsung oleh Kepala Kejari Badung, Suseno, S.H., M.H. didampingi oleh para Kasi, serta Jaksa dan Pegawai. Dihadiri pula oleh Deputi Bisnis Area 1 Pegadaian Denpasar, Agus Setiawan S.E., M.Si. beserta jajaran.

Perjanjian kerja sama ini merupakan langkah awal dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Jaksa Pengacara Negara (JPN) pada seksi perdata dan tata usaha negara Kejari Badung dalam memberikan bantuan hukum, pertimbangan hukum, serta tindakan hukum lainnya terhadap permasalahan hukum perdata dan tata usaha negara yang dialami oleh PT Pegadaian Area Denpasar 1 selaku satuan kerja perangkat daerah di Kabupaten Badung.

BACA JUGA :  Dideportasi, DPO Interpol Asal Rusia yang Sempat Kabur

PT Pegadaian Area Denpasar 1 memiliki tugas untuk menyelenggarakan kegiatan usaha di bidang gadai dan fidusia, baik secara konvensional maupun syariah, dan jasa lainnya di bidang keuangan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Diharapkan dengan adanya Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama ini, JPN mampu memitigasi resiko permasalahan hukum yang dialami oleh PT Pegadaian Area Denpasar 1 agar pemberian kegiatan usaha di bidang gadai dan fidusia, baik secara konvensional maupun syariah, dan jasa lainnya di bidang keuangan tidak terhambat. Selain itu diharapkan pula mampu untuk menyelamatkan/memulihkan kekayaaan/keuangan negara serta menjaga wibawa pemerintah. JPN dalam memberikan pertimbangan hukum, bantuan hukum, dan tindakan hukum lainnya tersebut tidak memerlukan biaya (no fee) dan tentunya JPN akan didukung penuh oleh seluruh bidang yang ada di Kejari Badung.

BACA JUGA :  "Run To Care" Bangkitkan Semangat Ribuan Anak SOS Children's Villages

Atas pelaksanaan penandatanganan kerja sama tersebut, PT Pegadaian Area Denpasar 1 menyambut sangat baik dan diharapkan kerja sama ini dapat berjalan dengan baik sebagaimana mestinya. (igp/r)

Related Posts