October 25, 2024
POLITIK & INSTANSI

Optimis! 5.000 Suara Siap Antarkan Caleg Puspa Negara ke Kursi DPRD Badung

LITERASIPOST.COM, Kuta | Masa kampanye Pemilu 2024 segera berakhir. Calon Legislatif (Caleg) DPRD Kabupaten Badung Dapil Kuta Nomor Urut 2 dari Partai Gerindra, I Wayan Puspa Negara, SP, MSi mengadakan Konsolidasi dan Sosialisasi secara kolosal di Hotel Kuta Paradiso, Kuta, Jumat (9/2/2024). Kegiatan tersebut dihadiri oleh ratusan pendukung, relawan, tim pemenangan, serta tokoh-tokoh masyarakat.

Caleg Wayan Puspa Negara menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi dan konsolidasi ini bertujuan untuk “mengunci” ketetapan hati para simpatisan dan pendukung sehingga pilihan kepada dirinya tidak berubah ketika memasuki masa tenang nanti.

Caleg DPRD Kabupaten Badung Dapil Kuta Nomor Urut 2 dari Partai Gerindra, I Wayan Puspa Negara, SP, MSi. (Foto: Literasipost)

“Saya sepenuh hati menyerahkan diri kepada masyarakat Kecamatan Kuta khususnya Kuta, Legian, Seminyak, Tuban dan Kedonganan untuk bersama-sama membangun Kecamatan Kuta ini. Untuk itu tetapkan hati nurani untuk memilih saya pada pencoblosan nanti sehingga saya bisa menjadi Anggota DPRD Kabupaten Badung,” ujar Puspa Negara optimis.

Dengan tagline “Saatnya Pelayanan Lebih Mudah” dan “Menata Pariwisata Kuta Lebih Maju”, sosok yang dikenal dekat dengan masyarakat ini menegaskan bahwa jika dirinya terpilih nanti, ia berhasrat untuk memberikan pelayanan yang lebih mudah kepada masyarakat dalam hal pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan. Lalu, berkomitmen secara bersama-sama untuk menjadikan pariwisata Kuta lebih maju sehingga tidak ditinggalkan oleh wisatawan. Diakuinya, pariwisata Kuta saat ini mulai mengalami degradasi, dimana kunjungan wisatawan cenderung bergeser ke Kuta bagian utara.

“Saya melihat ada beberapa faktor yang membuat kondisi seperti itu, yakni keamanan dan kenyamanan, infrastruktur semrawut, dan masalah lingkungan. Kita ketahui PHR Badung itu didongkrak dari Kuta, sehingga itu (PHR) bisa dikembalikan dalam bentuk penataan pariwisata Kuta secara gradual,” ucapnya.

BACA JUGA :  Karantina OTG GR dan Nakes Covid-19, Klungkung Masih Siapkan Hotel

Puspa Negara adalah sosok yang dikenal sangat dekat dengan masyarakat. Bahkan, hal ini disebutnya sebagai hobi. Berbagai pengaduan terkait permasalahan di masyarakat kerap kali diresponnya dengan cepat. Maka tak heran, masyarakat Kuta dari berbagai suku dan agama sangat mengenali sosoknya yang agresif dan humanis.

“Apa yang dilakukannya bukan musiman, bukan karena Pemilu, tapi secara tulus Ikhlas berbuat untuk masyarakat, kapanpun. Jadi kami sekeluarga sepenuh hati akan memilih dia,” tutur Wayan Pahitra.

“Wayan Puspa Negara, antara teori dan praktiknya sejalan. Saya mengenal dia sejak dulu, pernah memegang berbagai jabatan baik itu di kelurahan sebagai Ketua LPM hingga pernah sebagai anggota legislatif selama dua periode, semuanya terbukti kinerjanya. Sangat membantu masyarakat, entah itu pagi, siang bahkan tengah malam, dia selalu siap, luar biasa,” ungkap I Nyoman Kertu menimpali.

Ratusan relawan dan simpatisan Caleg I Wayan Puspa Negara menghadiri acara Konsolidasi dan Sosialisasi. (Foto: Literasipost)

“Siapa yang mau bekerja, dialah yang kita dukung. Kiprah Puspa Negara ketika menjadi Anggota Legislatif di Badung selama dua periode sebelumnya, itu luar biasa. Kami tidak muluk-muluk, kami melihat kinerja dan pengalamannya. Sikap responsif kepada masyarakat tidak perlu diragukan lagi,” beber Dr Nyoman Sarjana.

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Badung, Wayan Disel Astawa menyampaikan dengan melihat perkembangan elektabilitas Prabowo-Gibran maka di Kecamatan Kuta berpeluang mendapatkan 2 kursi, salah satunya dari Wayan Puspa Negara.

“Peluang itu sangat memungkinkan, sehingga target suara kita di Kabupaten Badung sebesar 20 persen sangat realistis dan bisa memenuhi kriteria untuk membentuk satu fraksi. Saya juga sampaikan bahwa sesuai hasil survei, pemilih Prabowo-Gibran didominasi oleh generasi Z dan milenial. Kondisi ini seharusnya linier untuk pemilihan partai,” ujar Disel Astawa yang juga maju sebagai Caleg DPRD Provinsi Bali.

BACA JUGA :  Wagub Cok Ace Sambangi Keluarga Korban Tragedi Lift di Ubud

Acara Konsolidasi dan Sosialisasi ini juga diisi sosialisasi tata cara mencoblos. Wayan Puspa Negara menambahkan pada pencoblosan nanti dirinya menargetkan meraup 5.000 suara untuk bisa melenggang ke kursi DPRD Badung. (igp)

Related Posts