Prodi Ilmu Politik UNUD Adakan Kuliah Umum “Menelisik Praktik Klientelisme Dalam Elektorasi di Tingkat Lokal”
LITERASIPOST.COM, DENPASAR | Program Studi Ilmu Politik FISIP Universitas Udayana mengadakan Kuliah Umum yang bertajuk “Menelisik Praktik Klientelisme Dalam Elektorasi di Tingkat Lokal” secara daring pada 25 Maret 2022.
Kuliah umum ini menghadirkan Dosen Ilmu Politik, Universitas Nusa Cendana, Dr. Rudi Rohi, S.H., M.Si., sebagai narasumber, dan Dosen Ilmu Politik Universitas Udayana, Efatha Filomeno Borromeu Duarte, S.IP., H.Sos., selaku moderator. Hadir pula, dosen dan koordinator program studi Ilmu Politik Universitas Udayana, serta mahasiswa ilmu politik Universitas Udayana.
Kuliah umum kali ini membahas mengenai pengertian dan bentuk-bentuk klientelisme, aktor-aktor dan basis sumber daya dari praktik klientelisme, cara klientelisme bekerja dalam ruang politik elektoral di tingkat lokal, serta temuan varian klientelisme elektorasi lokal.
Dalam sesi diskusi, Dr. Rudi menyebutkan pentingnya mengoptimalisasi pendidikan politik yang tidak hanya sekedar tentang cara memilih/mencoblos yang benar, tapi juga memuat mengenai pelanggaran-pelanggaran apa saja yang bisa terjadi dalam pemilihan, salah satunya adalah politik uang, guna mereduksi/meminimalisir terjadinya praktik klientelisme.
Kegiatan ini ditutup dengan kegiatan foto bersama dan penyerahan sertifikat kepada pembicara. (igp/r)