UNUD Jalin Kerja Sama dengan Hotel Indonesia Natour
LITERASIPOST.COM, JIMBARAN | Universitas Udayana (Unud) menjalin kerjasama dengan Hotel Indonesia Natour (HIN) yang ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) oleh Rektor Unud dengan Direktur Utama Hotel Indonesia Natour bertempat di Ruang Nusa Gedung Rektorat Kampus Jimbaran, Kamis (8/12/2022). Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Informasi Unud, Wakil Dekan III Fakultas Kedokteran dan Fakultas Pariwisata, serta Koordinator Kerjasama dan Humas. Sementara dari pihak HIN turut hadir Direktur Operasional dan Portfolio Bisnis, VP Marketing & Partnership Management dan Ass. Manager Project Development.
Rektor Unud Prof. I Nyoman Gde Antara menyampaikan terima kasih kepada Hotel Indonesia Natour dimana Dirut bersama delegasi telah hadir di Unud dalam rangka memformalkan kerjasama melalui penandatanganan MoU. Tentu saja berikutnya kami berharap diikuti dengan penandatanganan perjanjian kerjasama dengan seluruh unit-unit yang barangkali bisa membantu kerjasama antara Unud dengan HIN. Di Sanur ada dua hal yang perlu kita garis bawahi yakni yang pertama renovasi hotel Bali Beach yang sekarang sedang dikerjakan dimana pada tahun 2023 akan di grand launching tentunya membutuhkan manajemen yang kuat dan profesional serta SDM yang sangat berkualitas bisa membantu terlaksana operasi sarana prasarana pariwisata itu.
Rektor berharap Fakultas bisa bekerjasama melalui PKS sehingga bisa kita support operasional dari hotel tersebut. Kemudian yang kedua di sana ada KEK Kesehatan yaitu pembangunan rumah sakit internasional yang menjadi pembangunan sangat strategis bagi bangsa sehingga kita harus turut menyukseskannya. Tentu dalam konteks tersebut kita akan support apakah itu terkait SDM yang akan mengisi dimana kami punya Fakultas Kedokteran, dan Dekan diharapkan dapat bekerjasama dengan manajemen. Melalui kerjasama tersebut, harapan kami dapat terjadi alih teknologi dari yang sudah mumpuni di luar kepada anak-anak bangsa sehingga kualitas SDM kita tidak kalah kualitasnya dari luar. Inilah peran kami dalam meningkatkan kualitas SDM melalui kerjasama yang saling menguntungkan bagi kedua belah pihak.
Sementara Dirut Hotel Indonesia Natour Christine Hutabarat menyampaikan pihaknya sangat bangga bisa berkolaborasi dengan Universitas Udayana karena memang harapannya pengembangan yang akan dilakukan ini tentunya ingin mendapat support dari seluruh pihak. “Kami percaya bahwa Unud bisa membantu mewujudkan semua mimpi-mimpi kami di KEK (Kawasan Ekonomi Khusus) Sanur ini dan tujuannya tentunya adalah mengembangkan SDM karena tentunya nanti dengan selain menjadi KEK kesehatan pertama di Indonesia juga akan menjadi suatu world class health techno learners Complex,” ujarnya.
Tentunya spesifikasi yang dibutuhkan untuk kawasan ini sangat berbeda dan pihaknya ingin bantuan dari Unud terkait dengan pengembangan SDMnya, inovasi dan juga beberapa hal yang akan menjadi fokus di area tersebut. Kami sangat bangga dan senang bisa berkolaborasi dengan Unud tentunya dengan beberapa fakultas seperti ekonomi dan bisnis, pariwisata, teknik, kedokteran, hukum dan diharapkan bisa meningkatkan value yang kita harapkan bagi masing-masing baik itu HIN, Injourney dan Unud. (igp/r)