October 25, 2024
PENDIDIKAN

Hebat! Mahasiswa Arsitektur UNUD Sabet Juara I Bamboo Competition 2022

LITERASIPOST.COM, JIMBARAN | Pada 20 Agustus 2022, tim mahasiswa Arsitektur Universitas Udayana meraih juara I dalam Bamboo Competition 2022 berskala internasional yang diselenggarakan oleh Universitas Warmadewa. Kompetisi ini merupakan rangkaian kegiatan Guangdong – Hongkong – Macao Greater Bay Area and ASEAN International Colleges and Universities Construction Competition. 

Terdapat dua tahap penjurian dalam Bamboo Competition ini: Penjurian internal oleh dosen Universitas Warmadewa dan penjurian yang dilakukan oleh 11 juri dari Indonesia dan Tiongkok. Bamboo Competition yang diselenggarakan pada tahun 2022 mengambil tema “Half Pavilion”, yang dapat diartikan sebagai bangunan terbelah dua.

BACA JUGA :  Jalin Kerja Sama, Fapet UNUD Promosikan S2 dan S3 ke Dinas Pertanian Kota Denpasar

Tim MAYURA yang dibimbing oleh Antonius Karel Muktiwibowo,ST.,MT.,PhD. beranggotakan 8 mahasiswa arsitektur angkatan 2020, yaitu: I Made Rio Sastra Erawan; Ida Bagus Mahardika Wikananda; Ida Bagus Renal Dipa Isaka; I Ketut Bagus Aryawibawa; Made Pande Aji Satria Angkasa; I Nyoman Aditya Prawita Putra; I Made Aditya Putra Januarta; dan Gede Surya Mahajaya. 

Tim MAYURA berhasil menjadi juara I dengan membawakan karya berjudul “Mayura: When the Beauty Shines Brighter”. Paviliun yang didesain mengambil bentuk dasar bulu burung merak yang kemudian dibagi menjadi dua sesuai dengan tema kompetisi bamboo tahun ini. Dalam kompetisi ini, tim mahasiswa menyusun tiga materi presentasi, yaitu maket, poster, dan sampel objek untuk detail konstruksi skala 1:1. 

BACA JUGA :  Ajukan Pendirian Prodi Subspesialis Penyakit Dalam, Direktorat Kelembagaan Ditjen Diktiristek Visitasi ke FK UNUD

Sebagai pemenang Bamboo Competition 2022, Tim MAYURA berkesempatan untuk menyuguhkan karyanya dalam pameran internasional di Guangzhou Nansha Bird Park, Tiongkok, pada 15 September hingga 10 Desember 2022.

Selain Tim MAYURA, mahasiswa Arsitektur yang tergabung dalam Tim KUBU SISYA juga berhasil masuk ke dalam nominasi 12 besar yang berhak untuk maju ke tahap penjurian kedua. Tim KUBU SISYA yang juga dibimbing oleh Antonius Karel Muktiwibowo,ST.,MT.,PhD. mengambil konsep Tridatu sebagai konsep dasar paviliunnya. Walaupun belum mendapatkan juara, tim KUBU SISYA berhasil meraih penghargaan “Best Poster” pada Bamboo Competition 2022. 

BACA JUGA :  UNUD Adakan Workshop Pedoman Umum Proposal PKM

Prestasi yang diperoleh oleh kedua tim mahasiswa arsitektur Universitas Udayana ini diharapkan dapat mendorong mahasiswa lainnya untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan lomba dan berprestasi sesuai dengan minat dan bakatnya masing-masing. (igp/r)

Sumber: https://www.unud.ac.id/in/berita-fakultas1652-Mahasiswa-Arsitektur-Fakultas-Teknik-Universitas-Udayana-Raih-Juara-I-Bamboo-Competition-2022.html

Related Posts