DENFEST ke-14 Dibuka, Wali Kota Jaya Negara Tarikan Topeng Arsa Wijaya

LITERASIPOST.COM, DENPASAR | Denpasar Festival (DENFEST) ke-14 Tahun 2021 yang mengusung tema “Arsa Wijaya” (Kemenangan Harapan) resmi dibuka di Gedung Dharma Negara Alaya Art & Creative Hub, Jumat (10/12/2021). Pembukaan event akhir tahun tersebut ditandai dengan penampilan inagurasi yang dikemas apik memadukan seni, budaya dan multimedia.
Istimewa lagi, Wali Kota Denpasar IGN Jaya Negara dengan penuh penjiwaan menarikan topeng Arsa Wijaya yang menjadi ikon DENFEST kali ini. Dua maestro Tari Bali, yakni Ketut Arini dan Prof. I Wayan Dibia pun andil. Tak ketinggalan musisi Slank dan Lolot ikut memeriahkan acara pembukaan ini.
Diawali dengan opening speech dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahudin Uno bersama perwakilan negara sahabat. Hadir pula Wakil Wali Kota Denpasar I Kadek Agus Arya Wibawa, Ketua DPRD Kota Denpasar I Gusti Ngurah Gede, Sekda Kota Denpasar IB Alit Wiradana, Ketua TP PKK Kota Denpasar Sagung Antari Jaya Negara, istri Wakil Wali Kota Ayu Kristi Arya Wibawa, istri Sekda Ida Ayu Widnyani Wiradana, Forkopimda, Anggota DPRD, para Konsulat Negara Sahabat, Panglingair Puri, tokoh seni, Bendesa Adat, serta Perbekel/Lurah.
Menparekraf Sandiaga Uno memberikan apresiasi atas terselenggaranya DENFEST ke-14. Pelaksanaan event ini tak lepas dari tiga hal utama, Inovasi, Adaptasi dan Kolabrosi.
“Mudah-mudahan pelaksanaan event ini dapat menjadi wahana kreativitas sekaligus upaya membangkitkan kembali pariwisata dan ekonomi kreatif,” ujarnya.
Wali Kota Jaya Negara menjelaskan, tema Arsa Wijaya menjadi spirit bahwa kreativitas adalah kekuatan untuk mengatasi kesulitan, terutama dalam krisis multidimensi pandemi Covid-19.
“Spirit yang kita ambil ini ingin memenangkan harapan, dimana selama dua tahun ini kita menghadapi pandemi Covid-19 yang terdampak pada terpuruknya perekonomian, sehingga kita harus bangkit,” ujarnya.
“DENFEST di masa pandemi saat ini tidak hanya mementingkan aspek hiburan, melainkan juga memberikan kesempatan kepada para seniman, kreator, UKM untuk berkreasi di masa pandemi sebagai bentuk program padat karya berbasis seni budaya,” sambungnya.
Kadis Pariwisata, MA Dezire Mulyani menyampaikan DENFEST 2021 dijadwalkan berlangsung 10-23 Desember mendatang. Pelaksanaan tahun ini disebar ke 4 kecamatan dengan melibatkan 926 seniman, 215 musisi, 20 komunitas film dan 71 UMKM Denpasar. (igp/r)














