October 25, 2024
PENDIDIKAN

Multifungsi, Rektor UNUD Luncurkan Central Park di Kampus Sudirman

LITERASIPOST.COM, DENPASAR | Di era kepemimpinan Rektor Prof. Dr. Ir. I Nyoman Gde Antara, M.Eng, IPU terjadi banyak pembaharuan di bidang infrastruktur dan sistem kinerja di internal Universitas Udayana (UNUD). Pada akhir tahun 2021 lalu, Rektor Gde Antara telah meresmikan realisasi proyek infrastruktur Central Park yang berlokasi di Kampus Unud Jalan PB. Sudirman, Denpasar.

Kini, proyek yang menghabiskan dana sekitar Rp8 miliar tersebut telah rampung dan diluncurkan melalui acara bertajuk “Transformasi Udayana 2022”, Jumat (4/2/2022). Turut hadir para Wakil Rektor, Dekan, Koprodi serta Dharma Wanita Persatuan UNUD.

BACA JUGA :  FISIP UNUD dan FISIP Airlangga Jajaki Kerja Sama Tri Dharma Perguruan Tinggi

Rektor Gde Antara menyampaikan Central Park ini adalah sebuah ruang terbuka hijau yang dibangun di atas lahan seluas 3.886 m². Ada beragam fungsi dari Central Park tersebut, yakni ekologi, planologi, estetis, edukasi dan ekonomis.

“Jadi, kampus itu tidak hanya merupakan deretan gedung untuk kuliah, melainkan ada ruang rekreasi, menghirup udara segar, dan berinteraksi setelah menghabiskan banyak waktu di dalam ruang kuliah, ruang kerja atau laboratorium yang tertutup. Kehadiran Central Park juga menambah keindahan dan diharapkan menumbuhkan rasa mencintai lingkungan,” kata Gde Antara.

Central Park UNUD dilengkapi dengan beragam fasilitas pendukung, diantaranya area parkir sangat luas, daya listrik sebesar 32.000 KVA, suasana akademik modern, sistem keamanan yang baik, dan lokasi sangat strategis di pusat kota. Maka tempat ini menjadi salah satu pilihan menarik untuk pelaksanaan outdoor event, seperti gathering, syukuran, perpisahan, pameran, pertunjukan seni dan bahkan resepsi pernikahan.

BACA JUGA :  PLN Dukung Kelistrikan Andal Tanpa Kedip di Festival Semarapura ke-5

“Kami mengundang semua pihak untuk memanfaatkan Central Park ini sebagai lokasi pelaksanaan berbagai event, baik bagi civitas akademika UNUD maupun masyarakat umum,” terangnya.

Gde Antara kembali memaparkan agenda besar yang direncanakan ke depan untuk pengembangan UNUD terutama di Kampus Jimbaran. Diantaranya pembangunan Udayana Integrated Student Dormitory atau asrama mahasiswa sebanyak 22 tower dengan kapasitas 6.000 bed, 8 gedung dekanat, restoran kampus, serta penataan aset tanah dan gedung.

BACA JUGA :  Kapolri Dianugerahi Wing Kehormatan Penerbang dan Brevet Kapal Selam Hiu Kencana

“Semua pembangunan itu sejatinya bagian luaran dari komitmen UNUD untuk melakukan perubahan ke arah yang lebih baik. Muaranya adalah menuju World Class University,” jelas Gde Antara.

Tak lupa pihaknya juga menyampaikan apresiasi kepada media yang selama ini turut mendukung dengan menyebarkan berbagai informasi tentang UNUD kepada masyarakat. Kerja sama yang telah terjalin selama ini diharapkan tetap dipertahankan ke depan.

Rektor UNUD, Prof. Gde Antara meninjau display produk-produk UMKM mahasiswa dari Inkubator Bisnis dan EDC. (Foto: igp)

Acara peluncuran Central Park yang dirangkai dengan Media Gathering ini, juga diramaikan dengan display produk-produk UMKM mahasiswa dari Inkubator Bisnis dan Entrepreneurship Development Centre (EDC) UNUD. (igp)

Sumber: http://www.unud.ac.id

Related Posts