October 25, 2024
POLITIK & INSTANSI

Seperti Apa “Bali yang Diinginkan”? KPU Bali Fasilitasi Aspirasi Masyarakat Lewat Mural/Poster

LITERASIPOST.COM – DENPASAR | KPU Provinsi Bali melakukan sosialisasi tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Bali (Pilkada) 2024 dengan berbagai cara sehingga tidak terkesan monoton. Salah satunya melalui gelaran Lomba Poster, Mural dan Pameran Kartun. Kegiatan ini berlangsung di halaman Kantor KPU Provinsi Bali, Denpasar, pada Sabtu (14/9/2024).

Ketua KPU Provinsi Bali, I Dewa Agung Gede Lidartawan menyampaikan kegiatan berkonsep kreatif ini mengangkat tema “Bali yang Diinginkan”. Melalui goresan mural, poster dan kartun dari tangan-tangan peserta yang dominan anak-anak muda ini diharapkan bisa menyampaikan pesan tentang kondisi Bali yang diinginkan masyarakat ke depan kepada pemimpin Bali yang terpilih pada Pilkada 2024.

BACA JUGA :  Bawaslu RI Adakan Konsolidasi Media dalam Penguatan Pemberitaan Tahapan Pemilihan Serentak 2024 di Bali

“Ketimbang corat-coret di tembok mending kita bawa ke sini ikut lomba. Jadi dalam rangka Pilkada ini saya ingin mereka punya ajang untuk mengekspresikan diri. Mau jadi apa Bali itu? Nanti kita lihat dari hasil karya mereka dan ini bagian dari demokrasi. Masukan-masukan masyarakat yang dituangkan lewat goresan ini akan kami pajang di sini,” ucap Lidartawan.

“Kemudian pada tanggal 23 September nanti saat pengundian dan pengumuman nomor urut pasangan calon, mereka beserta pendukungnya pasti datang ke sini, nah kami ingin tunjukkan inilah yang diinginkan masyarakat Bali yang diekspresikan melalui mural dan poster ini,” imbuhnya.

Lanjutnya, sejak tahap pendaftaran lomba diikuti oleh 75 peserta. Lalu dilakukan penjaringan menjadi 10 peserta terbaik untuk poster dan 13 peserta terbaik mural, yang selanjutnya bersaing untuk memperebutkan terbaik 1 hingga 3 dari masing-masing kategori lomba. (igp)

Related Posts