Sky Garden Hadir Geliatkan Pariwisata Kuta
LITERASIPOST.COM – KUTA | Nama “Sky Garden” sepertinya tak asing di telinga para penggemar hiburan malam. Tak hanya masyarakat lokal atau domestik, bahkan hingga turis asing dari berbagai negara yang melakukan liburan di “Pulau Dewata” Bali.
Sky Garden, bahkan telah menjadi ikon hiburan malam di kawasan pariwisata Kuta. Berlokasi di Jalan Raya Legian, night club ini pun sempat masyur di era sebelum pandemi melanda. Namun akibat adanya persoalan manajemen, akhirnya Sky Garden sempat “lenyap” beberapa waktu dari rutinitasnya.
Kini, Sky Garden hadir kembali untuk menyapa para penanti setianya. General Operation Manager Sky Garden, Danny Kadarusman mengatakan sejak Januari 2023 Sky Garden Bali mulai beroperasi dengan manajemen baru, pemilik baru, dan pastinya wajah baru, serta siap meramaikan kembali dunia hiburan malam di kawasan Legian Kuta.
“Kami mulai buka setahun lalu, meskipun baru dua lantai saja yang kami operasikan dari empat lantai yang ada. Tentu hal ini kami harapkan bisa mengobati kerinduan para pengunjung setia Sky Garden dan juga wisatawan yang berlibur ke Bali,” ujar Danny pada Senin (13/5/2024).
Dikatakan, dari dua lantai itu tersedia kapasitas bagi 300-500 pengunjung. Targetnya saat ini adalah pengunjung mancanegara dengan porsi 60%. “Kami memang membidik pengunjung mancanegara, tapi bukan berarti membatasi pengunjung lokal atau domestik. Karena perhitungan kami sudah ada night club lain yang marketnya ke lokal. Kami ambil celahnya. Sejauh ini jumlah kunjungan di sini sudah mencapai 75 persen dari kapasitas yang ada, dan terus meningkat pada momen-momen tertentu,” terangnya.
Ke depan, targetnya akan membuka kembali semua lantai tersebut. “Saat ini operasional kami setiap hari mulai jam 9 malam sampai 4 pagi. Untuk tiket masuk pengunjung seharga 100 ribu pada hari biasa dan 150 ribu pada weekend, sudah mendapatkan satu minuman gratis. Khusus wanita diberikan free,” ungkap Danny.
Untuk menggaet pengunjung, Sky Garden juga sangat mendukung digelarnya berbagai ajang pariwisata, seperti Bartender Speed and Accuracy Challenge. Bagi Sky Garden sendiri, ajang ini sangat relevan untuk menjaring bartender-bartender profesional. Terlebih, kebutuhan tenaga kerja bartender juga sangat terbuka, baik di dalam negeri maupun luar negeri.
“Kami sangat mendukung penyelenggaraan event-event seperti yang digagas oleh Himpunan Bartender Indonesia (HBI) ini. Kami siap menyediakan venue, sekaligus bisa untuk mempromosikan keberadaan atau kehadiran kami kembali. Dari sisi sektor pariwisata, kehadiran Sky Garden ingin menggeliatkan kembali pariwisata Kuta, itulah komitmen kami. Jangan ragu untuk berkunjung ke Sky Garden, untuk sekadar refreshing,” pungkasnya. (igp)