November 25, 2024
POLITIK & INSTANSI

Apresiasi Programnya, Warga Abian Timbul Siap AMERTA-kan TPS

LiterasiPost.com, Denpasar –

Bantuan kepada Sekaa Teruna-Teruni (STT) sebesar Rp25 juta per tahun menjadi salah satu program yang diapresiasi oleh kaum muda Banjar Abian Timbul, Desa Pemecutan Kelod. Hal itu terungkap saat Paslon AMERTA (Gede Ngurah Ambara Putra-Made Bagus Kertha Negara) nomor urut 2 melakukan simakrama (tatap muka) dengan para saksi, relawan, kaum muda dan PKK setempat, Selasa (1/12/2020) malam. Turut hadir Ketua Tim Pemenangan AMERTA, Mariyana Wandhira.

BACA JUGA :  Quino Big Mountain Siap Sapa Penggemar Reggae di Bali

Calon Walikota Denpasar, Ngurah Ambara menyampaikan berkomitmen memberikan perhatian kepada STT guna mendukung kreativitas dan pelestarian budaya Bali. “Saya pernah menjadi Kelihan Banjar, saat menjelang Nyepi biasanya STT kelimpungan mencari donasi untuk membuat ogoh-ogoh. Inilah yang membuat kami terdorong untuk memberi perhatian kepada STT,” ujarnya.

BACA JUGA :  Operasi Tribrata Agung Amankan KTT AIS di Bali, Polri Kerahkan 4.083 Personel

Tak hanya itu, AMERTA juga akan mewujudkan program unggulan lainnya demi perubahan di Kota Denpasar yang akhirnya menciptakan kesejahteraan masyarakat. Seperti santunan kelahiran Rp1 juta, kematian Rp10 juta, serta bantuan per tahun untuk Dadia Rp5 juta, PKK Rp5 juta dan Prajuru Banjar Rp30 juta. Subsidi penuh BPJS dan pendidikan bagi pekerja nonformal serta peningkatan UMKM dan penerapan digitalisasi terintegrasi.

“Sebarkan tentang program-program ini kepada saudara, keluarga dan warga lainnya, maka coblos nomor 2 di TPS nanti agar program-program tersebut bisa kami wujudkan,” harap Ngurah Ambara.

BACA JUGA :  Pemkot Denpasar Bersama BPJS Kesehatan Sosialisasikan "JKN Goes to Banjar" di Kelurahan Serangan

Kader Golkar di daerah setempat, Wayan Duaja menyampaikan akan mengerahkan semua warga untuk mencoblos nomor 2 AMERTA. “Kami sangat mendukung program-program AMERTA baik itu terkait pendidikan, kesehatan, budaya, UMKM maupun penyediaan fasilitas umum. Kami ingin perubahan,” ucapnya.

Dukungan kepada Paslon AMERTA juga datang dari semeton JMK Bandem dan Wayan Bagleg di Jalan Gunung Merapi, Denpasar. Pada kesempatan itu, calon Wakil Walikota Denpasar, Kertha Negara menyampaikan bahwa program-program yang disusun AMERTA tersebut tidak muluk-muluk, karena semua berdasarkan hitungan dan riil.

BACA JUGA :  "Indonesia Bertutur 2024" Mulai Dihelat di Peninsula The Nusa Dua

“Ini adalah pengharapan, jika kami menang maka semua program itu diterima oleh masyarakat. Maka sampaikan kepada tetangga, saudara, tentang visi misi kami, dan ingat coblos AMERTA nomor 2 pada 9 Desember nanti,” pungkasnya. (igp)

Related Posts