October 25, 2024
PENDIDIKAN

Vaksinasi Covid-19 di SMA Dwijendra Denpasar, Oka Antara: Kami Masih Buka Pendaftaran Siswa Baru

LiterasiPost.com, Denpasar | Pemerintah menggencarkan program vaksinasi bagi anak-anak usia 12-17 tahun guna menurunkan kasus Covid-19. Program tersebut menyasar sekolah-sekolah jenjang SMP dan SMA/SMK.

Kini giliran SMA Dwijendra Denpasar melaksanakan vaksinasi Covid-19 dosis pertama bagi seluruh siswanya. Kegiatan tersebut berlangsung pada 22-24 Juli 2021.

BACA JUGA :  Pembentukan GISAID Academy, Presiden GISAID dan Tim Kemenkes Kunjungi FK UNUD

“Vaksinasi diikuti sebanyak 901 siswa, terdiri dari 258 orang kelas 10, 286 orang kelas 11, dan 356 orang kelas 12. Ada beberapa siswa sudah divaksin di luar sehingga tidak ikut lagi di sekolah,” ujar Kepala SMA Dwijendra Denpasar, Drs. I Made Oka Antara, M.Hum didampingi Humas SMA Dwijendra, Ni Nyoman Saraswati, S.Pd, Kamis (22/7/2021).

Vaksin yang diberikan adalah jenis Sinovac dan melibatkan tim vaksinator dari Puskesmas 1 Denpasar Utara. Pelaksanaan vaksinasi tetap menerapkan protokol kesehatan dengan mengurangi kerumunan. Untuk itu pengaturannya dilakukan dengan cara, yaitu pada hari pertama dikhususkan bagi siswa kelas 12 dengan interval waktu 30 menit per kelas. Begitu pula hal yang sama diterapkan pada hari kedua dan ketiga untuk kelas 11 dan 10.

BACA JUGA :  Daya Beli Membaik, Inflasi Bali Naik pada Januari 2022

“Kami berharap vaksinasi ini bisa memberikan perlindungan diri bagi siswa dan orang lain. Selain itu harapan kami tentu agar pembelajaran tatap muka segera bisa diterapkan,” harapnya.

Pelaksanaan vaksinasi ini juga sempat ditinjau oleh Kepala Puskesmas 1 Denpasar Utara, dr. AA Ampera Prihatini, MM sekaligus memberikan pengarahan serta Ketua Yayasan Dwijendra Pusat Denpasar, Dr. Ketut Wirawan.

Ketua Yayasan Dwijendra Pusat Denpasar, Dr. Ketut Wirawan saat meninjau vaksinasi siswa SMA Dwijendra Denpasar. (Foto: igp)

Terkait penerimaan siswa baru, Oka Antara mengakui pada tahun pelajaran 2021/2022 ini memang belum mencapai target yang diharapkan, yakni 432 siswa atau 12 rombel (kelas).

“Siswa yang kami terima hanya 270 orang, belum memenuhi target. Saat ini sudah mulai proses belajar untuk tahun pelajaran baru, tapi kami masih buka kesempatan bagi calon siswa yang mau mendaftar ke SMA Dwijendra Denpasar hingga pertengahan Agustus ini,” pungkas Oka Antara. (igp)

Related Posts